Berapa Banyak Koin Helium yang Ada?
HNT diperoleh dengan cara menyediakan internet, akan tetapi jumlah yang tersedia terbatas

Konten
- Bagaimana Token Helium Ditambang?
- Berapa Banyak Koin Helium yang Ada?
- Berapa Banyak Data Credit yang Ada?
- Emisi Nol-Bersih
- Suplai Helium yang Beredar
- FAQ
Pertanyaan yang semakin penting bagi pemilik hotspot Helium adalah ada berapa koin HNT?
Pertanyaan yang relatif sederhana ini sangat menentukan masa depan dari jaringan tersebut. Helium sedang membangun internet peer-to-peer dari awal dan ia ingin meyakinkan pengguna bahwa memiliki hotspot sangatlah penting. Apakah ada cukup HNT untuk digunakan akan memengaruhi keputusan investor untuk membeli salah satu hotspot ini.
Apa itu Helium? Helium adalah internet berbasis blockchain yang terhubung oleh lebih dari 500.000 hotspot di seluruh dunia. Setiap hotspot dibeli oleh pengguna dengan harga sekitar $400 dan dengan pembelian ini, pengguna bisa mendapatkan HNT, koin mata uang kripto asli jaringan yang berfungsi untuk menyalakan internetnya.
Pada awalnya, ia dirancang sebagai jaringan LoRaWAN yang ditujukan untuk perangkat rendah energi. Ini mencakup semuanya, mulai dari skuter Lime, sensor tempat parkir, hingga monitor kualitas udara.
Helium baru-baru ini memulai misinya untuk menghadirkan jaringan 5G terdesentralisasi bagi banyak orang dengan melakukan kerja sama dengan operator DISH. Kemitraan ini akan memungkinkan ponsel untuk terhubung ke hotspot Helium dan mendapatkan akses ke internet dari sesama pengguna.
Bagaimana Token Helium Ditambang?
Dua protokol utama yang digunakan untuk melakukan penambangan di dunia kripto adalah proof-of-stake dan proof-of-work. Helium menyadari bahwa tidak satu pun dari kedua protokol tersebut bekerja untuk jaringannya, sehingga ia membutuhkan protokol yang lebih selaras dengan tujuannya.
Timnya menemukan metode unik yang disebut dengan proof of coverage (POC). Hotspot dapat menambang HNT dengan cara memverifikasi hotspot dan mengirim data. Dengan cara tersebut, dipastikan bahwa jaringannya aman dan aktif, sekaligus mendukung jalannya blockchain.
Salah satu faktor yang menarik dari Helium adalah kemudahannya. Proof of coverage adalah proses otomatis yang diselesaikan oleh hotspot. Yang harus dilakukan pengguna hanyalah mencolokkan dan melihatnya bekerja untuk mendapatkan kripto.
Berapa Banyak Koin Helium yang Ada?
Mata uang kripto biasanya hanya memiliki total suplai maksimum atau aliran tanpa akhir, akan tetapi sedikit lebih rumit untuk menghitung jumlah HNT di seluruh dunia. Saat diluncurkan, Helium memiliki pasokan maksimal lima juta HNT per bulan. Tetapi sejak pemungutan suara komunitas baru-baru ini, blockchain-nya menggunakan proses halving dua tahun yang menentukan pasokan maksimumnya.
Pada dasarnya, setiap dua tahun jumlah maksimum HNT yang dapat ditambang berkurang. Dalam praktiknya, Helium diluncurkan pada tanggal 1 Agustus 2019 dengan total 60 juta HNT yang dapat ditambang pada tahun itu dan 60 juta HNT lainnya dapat ditambang pada tahun 2020. Pada tanggal 1 Agustus 2021, halving pertama terjadi, yang berarti hanya 30 juta HNT yang dapat ditambang tahun itu dan 30 juta HNT sisanya pada tahun 2022.
Halving berikutnya akan berlangsung pada tanggal 1 Agustus 2023 dan akan mengurangi pasokan maksimum tahunan menjadi 15 juta HNT. Pada tahun 2069, hanya 3,6 juta HNT yang dapat ditambang tahun itu. Hal ini berarti bahwa Helium memiliki total suplai maksimum sebanyak 223 juta.
Berapa Banyak Data Credit yang Ada?
HNT bukan satu-satunya mata uang yang digunakan dalam jaringan Helium. Mereka yang menggunakan jaringan harus membayar biaya dengan token yang disebut data credit. Harganya dipatok dalam dolar AS dan akan selalu bernilai $0,0001. Jadi, dengan harga $1 pengguna akan mendapatkan 100.000 data credit.
Meskipun dipatok dalam USD, data credit (DC) masih berkaitan erat dengan HNT. Untuk mencetak DC, jumlah HNT yang setara juga harus dibakar. Artinya, suplai data credit data bergantung pada jumlah HNT yang tersedia.
Sebagian besar mata uang kripto dengan token ganda, seperti LUNA, menggunakan sistem burn and mint untuk mendorong permintaan dan harga salah satu koin. Helium lebih berfokus untuk menjaga jumlah HNT tetap statis karena ia sudah memiliki mekanisme suplai yang maksimal.
Emisi Nol-Bersih
Karena jaringan Helium memiliki suplai maksimum dan ia terus-menerus membakar HNT untuk DC, maka ini berarti bahwa pada akhirnya semua HNT akan hilang. Helium pun telah berusahan untuk menghindari hal tersebut terjadi dan menjaga pasokannya tetap statis dengan memperkenalkan konsep yang disebut 'emisi bersih'.
Emisi bersih tampaknya belum diimplementasikan ke dalam jaringan. Tetapi rencananya adalah untuk memantau jumlah HNT yang dibakar per epoch, satu periode di blockchain, kemudian menambahkan jumlah yang sama ke HNT yang dapat ditambang di epoch berikutnya. Misalnya, jika 20 HNT dibakar dalam satu epoch, maka jumlah tersebut itu akan dicetak di periode berikutnya.
Namun, Helium tetap ingin mengambil untung dari mekanisme deflasi. Jadi ketika sistem ini diimplementasikan, akan ada batasan jumlah HNT yang dapat dibuat melalui proses ini.
Suplai Helium yang Beredar
Saat artikel ini ditulis pada tanggal 16 Februari 2022, harga Helium adalah $26,41 dan terdapat 110 juta HNT yang beredar, hampir sebesar 50% dari suplai maksimumnya. Kapitalisasi pasar mata uang kriptonya adalah $2.9 miliar.
Banyak detail tentang masa depan Helium yang masih belum jelas. Karena jumlah HNT yang dapat ditambang akan berkurang secara bertahap, para pengguna tidak yakin bagaimana hal ini akan memengaruhi mereka, terutama karena ada peningkatan jumlah hotspot yang ditambahkan ke jaringan. Akankah pendapatan kripto harian menurun seiring waktu atau akankah perusahaan menebusnya dengan dinaikkannya harga HNT?
Batas emisi bersih juga akan sangat penting bagi para pengguna hotspot. Jumlah HNT yang dapat ditambang kembali dapat berdampak signifikan terhadap pendapatan pemilik hotspot. Keputusan ini akan sangat penting untuk memperkuat masa depan Helium.
Sebelum berinvestasi dalam aset apa pun, selalu lakukan riset Anda sendiri. Ingatlah bahwa mata uang kripto adalah aset yang sangat volatil. Keputusan Anda harus didasarkan pada sikap Anda terhadap risiko, keahlian Anda di pasar ini, penyebaran portofolio Anda, dan perasaan Anda jika kehilangan uang. Jangan pernah berinvestasi lebih dari kemampuan Anda untuk menanggung kerugian dan ingatlah bahwa kinerja masa lalu bukanlah jaminan imbal hasil di masa depan.
FAQ
Apakah Suplai Koin HNT Terbatas?
Ya, ada total suplai maksimum sebanyak 223 juta koin HNT. Total tersebut dibagi untuk 50 tahun, dengan jumlah HNT yang dapat ditambang menurun setiap dua tahun. Pada awalnya, di tahun 2019 terdapay 60 juta HNT yang dapat ditambang. Pada tahun 2022, hanya akan ada 30 juta HNT yang dapat ditambang.
Berapa Waktu yang Diperlukan untuk Menambang Helium?
Helium menargetkan epoch 30 blok atau 30 menit, dengan target bahwa setiap epoch bisa menghasilkan 1.736. Namun, jumlah HNT yang dapat ditambang oleh sebuah hotspot akan tergantung pada area dan berapa banyak hotspot yang berada di dekatnya.
Berapa Banyak Koin Helium yang Tersisa?
Pada saat artikel ini ditulis, terdapat 110 juta HNT yang beredar. Mengingat bahwa suplai maksimal HNT adalah 223 juta, maka berarti masih ada 113 juta HNT yang belum tertambang.