Prediksi Harga Litecoin: Dapatkah LTC Pulih Dari Kerugiannya Baru-baru Ini?
Litecoin sangat terpukul akhir-akhir ini, namun dapatkah ia pulih untuk mencapai level ketinggian baru?

Konten
- Prediksi Harga LTC
- Prediksi Harga LTC - Dapatkah Harga Litecoin Pulih?
- Lebih Baik dari LTC?
- Prediksi Harga Litecoin Untuk Tahun 2022: Apa Yang Diprakirakan Para Analis?
- FAQs
Mari kita cermati prediksi harga Litecoin terbaru untuk tahun 2022 dan memeriksa apakah prakiraan koin ini sebelumnya terbukti benar adanya.
Prediksi Harga LTC
Sebelum kita mempelajari prediksi harga Litecoin untuk tahun 2022, mari kita memulainya dengan melihat kembali setiap prakiraan Litecoin yang telah kami sampaikan pada Anda di Desember 2019, Juni 2020, dan Desember 2020.
Pada tahun 2019, proyeksi Cryptoground Litecoin menunjukkan bahwa LTC akan menyelesaikan tahun 2020 dengan nilai tertinggi di $136,52, meningkat menjadi $398,72 pada akhir tahun 2025. CryptoInfoBase bahkan lebih optimis: ia menetapkan harga masa depan Litecoin pada $320 untuk malam tahun baru 2020, dan mengantisipasi kenaikan yang mempesona di angka $950 lima tahun kemudian. Indikasi paling konservatif tentang seberapa tinggi Litecoin akan naik berasal dari DigitalCoinPrice. Menurut pandangan situs tersebut, LTC diperkirakan akan mencapai $103,44 pada akhir tahun ini.
Pada bulan Juni 2020, titik perhatian utama bagi prediksi harga LTC berpusat pada bagaimana mata uang kripto terbesar kelima di dunia pada saat itu (saat ini berada di peringkat ke-24 menurut CoinMarketCap) berjuang untuk menembus batas $50 dengan cara apa pun yang berarti. Harganya tetap jauh dari level tertinggi di $142 yang terlihat pada bulan Juni 2019.
Segalanya mulai berubah pada akhir bulan Oktober 2020. Mengikuti mata uang kripto lainnya, Litecoin tiba-tiba memulai lonjakan besar dan berhasil menembus $50. Angka tersebut telah lama menjadi penghalang psikologis bagi para trader. Namun, kenaikannya masih jauh dari selesai. Selama bulan November, LTC naik dari $55 menjadi $88, menghasilkan kenaikan sebesar 60%. LTC mencapai level tertinggi 52-minggu di $123,76.
Selama beberapa hari berturut-turut, setelah perjalanan Bitcoin melampaui angka $20,000 dimulai, Litecoin bahkan mengungguli mata uang kripto terbesar di dunia tersebut dari segi persentase. Litecoin secara konsisten memberikan keuntungan sebesar dua digit bersama dengan XRP.

Beberapa bulan pertama tahun 2021 bahkan lebih menggembirakan lagi bagi LTC. Harganya mulai reli. Ia mencapai angka $236 pada tanggal 19 Februari, meski kemudian turun kembali ke $165 pada tanggal 28 Februari.
Namun, masih ada waktu dan ruang bagi Litecoin untuk berkembang. Pada tanggal 30 Maret, Litecoin mulai diterima di PayPal. Ini adalah sebuah perayaan yang nyata bagi mata uang kripto tersebut. Nilainya pun mulai meningkat. Ia di Trading pada $195,73 pada tanggal 30 Maret, namun pada tanggal 16 April ia berada di $311,95, peningkatan hampir 63% hanya dalam waktu kurang dari tiga minggu.
Terjadi penurunan tidak lama setelah ini, dengan harga Litecoin yang turun ke $233,75 pada tanggal 25 April. Namun demikian, keadaan kemudian mulai membaik kembali. Litecoin menembus batas $400 pada tanggal 10 Mei dan meskipun ia sedikit turun di kisaran $385 pada tanggal 12 Mei, namun tampaknya ia cukup stabil. Sampai terjadinya the great crypto day crash atau hari kehancuran terhebat kripto di tanggal 19 Mei 2021, ketika harga Litecoin anjlok lebih dari 40% menjadi $156,96 dalam waktu beberapa jam.

Perlu dicatat bahwa harga koin LTC yang dicapai sebelum crash, yakni all-time high sebesar $412,96 pada tanggal 10 Mei, belumlah terulang. Wajar untuk mengatakan bahwa, hingga per Januari 2022, LTC belum pulih ke level ketinggian tersebut. Meskipun ia bukan satu-satunya koin yang sangat terpukul, namun perlu dicatat bahwa mata uang kripto besar lainnya seperti Bitcoin, telah naik ke tingkat yang lebih baru sejak saat itu.
Harga terbaik yang pernah Litecoin capai sejak bulan Mei lalu adalah $294,56 pada tanggal 10 November 2021. Angka tersebut bernilai hampir setengah dari harga puncaknya. Sejak saat itu, keadaan menjadi lebih buruk. Pada tanggal 16 Desember, harga Litecoin berada di kisaran $153, kehilangan hampir setengah dari nilainya lebih dari sebulan sebelumnya.
Pada tanggal 17 Januari 2022, platform intelijen kripto Santiment melaporkan bahwa dalam metrik on-chain yang bullish, para whale atau paus diam-diam mengumpulkan Litecoin dalam rentetan terpanjang sejak 2017. Menurut perusahaan: “Whale yang menampung 10,000 hingga 1,000,000 LTC berada di pola akumulasi 15 minggu terpanjang sejak tahun 2017. Mereka telah menambahkan 5% dari pasokan LTC hanya dalam 15 minggu.”
Terlepas dari hal ini serta rencana apa pun yang mungkin dimiliki oleh para kripto whale, pada saat penulisan artikel ini di tanggal 21 Januari 2022, harga Litecoin tetap berada di kisaran $123,18.
Apa sentimen Anda pada LTC/USD?
Prediksi Harga LTC - Dapatkah Harga Litecoin Pulih?
Beberapa prakiraan harga Litecoin untuk tahun 2022 dan seterusnya pada akhirnya cukup optimis. Namun, prakiraan seringkali salah dan terdapat juga beberapa prediksi yang melihat terjadinya pemulihan ke level Mei 2021 dan seterusnya, meski tidak untuk waktu yang lama.
Satu hal yang perlu diperhatikan adalah bahwa tidak seperti prakiraan sebelumnya, meski para penggemar LTC sangat menanti-nantikan hubungan LTX dengan PayPal, namun tampaknya tidak ada banyak hal baik atau setidaknya, tidak ada hal besar dalam waktu dekat bagi koin LTC.
Saat ini, harga Litecoin sedikit dalam kelesuan.
Lebih Baik dari LTC?
Di sisi lain, jangan lupa bahwa LTC berhasil mengungguli BTC di awal tahun ini dan fakta bahwa hal itu terjadi secara substansial, menunjukkan bahwa kita dapat melihat pola kenaikan yang besar jika reli lebih lanjut terjadi pada tahun 2022.
Kemungkinan juga, pengembalian yang sehat ini terkait dengan hadiah Block Halving yang dieksekusi Litecoin pada bulan Agustus 2019. Peristiwa ini cenderung memakan waktu 12 hingga 18 bulan untuk mulai terasa, yang berarti bahwa secara potensial terdapat kemungkinan untuk bull run..
Bagaimanapun, mari kita cermati apa yang diindikasikan oleh beberapa situs prediksi mengenai prediksi harga Litecoin untuk tahun 2022 dan seterusnya. Seperti biasa harap diingat bahwa prakiraan jangka panjang kripto seringkali dibuat menggunakan algoritme yang dapat berubah kapan saja.
Prediksi Harga Litecoin Untuk Tahun 2022: Apa Yang Diprakirakan Para Analis?
Mengingat bagaimana DigitalCoinPrice menghasilkan uang pada bulan Desember 2019, mari kita lihat bagaimana prediksi harga LTC-nya terbentuk untuk tahun 2022.
Situs tersebut mengatakan bahwa koin tersebut akan mencapai level tertinggi tahunan di $179,09 pada bulan April, sebelum ditutup pada tahun 2022 di kisaran $158,53. Situs yang sama juga mengatakan bahwa 12 bulan dari situ, TLC seharusnya berada di $190,11. Kemudian dua tahun setelah itu, TLC akan menjadi $227,06. Nilai tertinggi yang tersedia pada situs DigitalCoinPrice adalah $542,62 pada bulan November 2029, dengan LTC menutup akhir tahun itu pada $498,93.
Kemudian kita memiliki WalletInvestor, yang mengatakan bahwa Litecoin semestinya berada di kisaran rata-rata $225,82 pada akhir tahun 2022, dan di kisaran $519,39 pada akhir tahun 2026.
Sementara itu, Cryptoground mengatakan bahwa koin tersebut semestinya bernilai $166,23 pada bulan Juni 2022. Situs yang sama juga memprediksi harga Litecoin untuk tahun 2025 di kisaran $358,81, sementara diprediksikan bahwa koin tersebut akan bernilai sekitar $529,77 pada tahun 2027.
Terakhir, Priceprediction.net mengatakan bahwa Litecoin semestinya bernilai rata-rata di $196,33 pada tahun 2022, dengan harga koin naik menjadi rata-rata $274,36 setahun sejak saat itu. Prediksi harga Litecoin-nya untuk tahun 2025 menunjukkan bahwa harga Litecoin semestinya bernilai sekitar $568,07, serta 12 bulan dari saat itu diperkirakan rata-ratanya menjadi $841,61. Situs ini mengambil resiko dan membuat prediksi harga Litecoin untuk tahun 2030 di kisaran $3,572,98.
Perdagangkan Litecoin ke dolar AS
Harap selalu diingat bahwa prediksi harga Litecoin bukanlah pengganti untuk melakukan riset Anda sendiri. Mengingat mata uang kripto bisa sangat fluktuatif, maka sangatlah penting untuk melakukan uji tuntas dan berpikir dua kali sebelum mendapatkan eksposur pada aset digital ketika mereka telah di Trading mendekati rekor tertinggi, terutama ketika crash sudah terjadi.
LTC/USD riwayat harga
Tanggal | Tutup | Ganti | Ganti(%) | Buka | Tinggi | Rendah |
---|---|---|---|---|---|---|
Mar 27, 2023 | 92.57 | -0.85 | -0.91% | 93.42 | 93.78 | 91.80 |
Mar 26, 2023 | 93.40 | 1.83 | 2.00% | 91.57 | 94.89 | 90.62 |
Mar 25, 2023 | 91.55 | -2.13 | -2.27% | 93.68 | 94.36 | 90.08 |
Mar 24, 2023 | 93.67 | -0.13 | -0.14% | 93.80 | 96.05 | 88.87 |
Mar 23, 2023 | 93.80 | 6.37 | 7.29% | 87.43 | 94.72 | 85.75 |
Mar 22, 2023 | 87.43 | 4.76 | 5.76% | 82.67 | 88.42 | 79.32 |
Mar 21, 2023 | 82.67 | 4.42 | 5.65% | 78.25 | 83.65 | 76.90 |
Mar 20, 2023 | 78.25 | -5.94 | -7.06% | 84.19 | 84.50 | 77.93 |
Mar 19, 2023 | 84.18 | 0.99 | 1.19% | 83.19 | 86.61 | 82.29 |
Mar 18, 2023 | 83.21 | -2.50 | -2.92% | 85.71 | 88.07 | 82.11 |
Mar 17, 2023 | 85.68 | 6.68 | 8.46% | 79.00 | 85.76 | 78.30 |
Mar 16, 2023 | 78.99 | 2.32 | 3.03% | 76.67 | 80.05 | 75.79 |
Mar 15, 2023 | 76.68 | -7.54 | -8.95% | 84.22 | 85.80 | 75.04 |
Mar 14, 2023 | 84.21 | 2.53 | 3.10% | 81.68 | 88.51 | 79.47 |
Mar 13, 2023 | 81.69 | 4.82 | 6.27% | 76.87 | 83.54 | 74.07 |
Mar 12, 2023 | 76.86 | 7.14 | 10.24% | 69.72 | 76.86 | 67.85 |
Mar 11, 2023 | 69.72 | -1.88 | -2.63% | 71.60 | 74.51 | 65.22 |
Mar 10, 2023 | 71.58 | -5.10 | -6.65% | 76.68 | 76.78 | 67.99 |
Mar 9, 2023 | 76.67 | -6.04 | -7.30% | 82.71 | 84.90 | 74.94 |
Mar 8, 2023 | 82.72 | -3.54 | -4.10% | 86.26 | 86.67 | 81.19 |
FAQs
Apakah Litecoin Merupakan Investasi Yang Baik?
Mungkin saja. Meskipun LTC telah sedikit menurun akhir-akhir ini, namun ia masih bernilai lebih dari 12 bulan yang lalu. Prediksi Litecoin tetaplah optimis namun harus tetap berhati-hati, karena bagaimanapun, Anda perlu melakukan riset sendiri dan tidak menginvestasikan lebih banyak uang daripada yang bisa Anda tanggung.
Akankah Litecoin Naik?
Bisa saja. Pasar mata uang kripto telah mengalami sedikit penurunan akhir-akhir ini, meski tidak ada alasan mengapa hal itu tidak dapat berubah. Prakiraan yang positif, ditambah dengan fakta bahwa ada beberapa cara yang harus ditempuh sebelum mencapai all-time high, menunjukkan bahwa terdapat potensi pertumbuhan bagi Litecoin.
Namun, ada juga potensi stagnasi atau lebih buruk lagi, potensi crash. Selalu ingat bahwa mata uang kripto sangatlah fluktuatif dan harganya bisa turun dan bisa juga naik.
Haruskah Saya Berinvestasi Pada Litecoin?
Pertanyaan ini sepenuhnya bergantung pada keputusan Anda sendiri. Sebelum Anda mencapai kesimpulan yang bulat, Anda perlu meneliti prediksi Litecoin dan kripto lainnya. Juga, jangan pernah menginvestasikan lebih banyak uang daripada yang bisa Anda tanggung.
Bagaimana Cara Membeli Litecoin
Litecoin dapat dibeli pada bursa-bursa kripto. Ia pun juga tersedia di Currency.com. Selalu lakukan riset Anda sendiri dan ingatlah bahwa keputusan Anda untuk melakukan trading tergantung pada sikap Anda terhadap risiko, keahlian Anda di pasar ini, penyebaran portofolio investasi Anda, serta seberapa nyaman Anda merasa kehilangan uang.
Dapatkah Litecoin Mencapai $10,000?
Tentu saja ini mungkin terjadi, namun jika Litecoin benar-benar mencapai $10,000, maka hal tersebut mungkin tidak akan terjadi dalam waktu dekat. Prediksi terjauh DigitalCoinPrice adalah bahwa Litecoin dapat mencapai $519,46 pada tahun 2029, sementara Coin Price Forecast mengatakan bahwa koin tersebut dapat mencapai $650 pada tahun 2033. Ini semua bukan berarti bahwa Litecoin tidak akan pernah mencapai angka $10,000, namun aman untuk mengatakan bahwa hal itu tidak akan terjadi dalam waktu dekat.